Selasa, 08 Oktober 2013


SISTEM INFORMASI PSIKOLOGI

Pengertian sistem
Sistem adalah suatu kesatuan yang terdiri dari interaksi subsistem yang berusaha untuk mencapai tujuan yang sama. Menurut Gerald (dalam Agungsr,2011) sistem adalah suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau menyelesaikan suatu sasaran tertentu. Sukamto (dalam konsep sistem informasi,2011) menjelaskan Sistem adalah kumpulan komponen atau variabel yang terorganisir, saling berinteraksi, saling bergantung, dan terintegrasi.
Sistem terdiri dari sistem terbuka dan sistem tertutup. Sistem tertutup terjadi apabila suatu penelitian terjadi di dalam laboratorium yang perilakunya dapat diamati dan terpisah dari lingkungannya. Sistem terbuka terjadi apabila suatu penelitian dilakukan dilingkungan alaminya dan tidak terpisah dari lingkungannya.

Pengertian Informasi
Informasi adalah sekumpulan data yang berguna dan dapat terpakai oleh pengguna.  Informasi terdiri dari data yang sudah memiliki makna, sudah dapat diproses dan data yang sudah ditempatkan pada suatu konteks. Karakter informasi yang baik adalah akurat, actual, tepat waktu, terpercaya, dan mengandung elemen yang baru maksudnya adalah informasi yang di dapat lebih baik atau lebih banyak dibanding informasi sebelumnya.

Sistem Informasi
Sistem informasi adalah  suatu rangkaian proses yang berurutan dan mempunyai aturan. Dalam sebuah system terdapat elemen yang saling berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan. Elemen terdiri dari input, proses, output.  Sedangkan  menurut Lucas (dalam Ridwaniskandar, 2011) mengatakan bahwa sistem informasi adalah suatu kegiatan dari prosedur-prosedur yang diorganisasikan, bilamana dieksekusi akan menyediakan informasi untuk mendukung pengambilan keputusan dan pengendalian di dalam organisasi.

Sistem Informasi Psikologi
Dari penjelasan mengenai pengertian dari sistem dan informasi diatas, dapat disimpulkan bahwa sistem informasi psikologi adalah suatu sistem yang menyediakan informasi-informasi yang berkaitan dengan ilmu psikologi yang dapat dijadikan untuk meningkatkan penguna dalam pengambilan suatu keputusan terhadap penelitian, perencana, dan pengelolaan. Contoh dari  sistem informasi psikologi adalah web jobsdb.com. mengapa? Karena di web jobsdb.com berisi informasi tentang pencarian atau perekrutan pekerjaan, dengan adanya web ini para pencari pekerjaan dapat mengetahui perusahaan mana yang kekurangan tenaga kerja dan kualifikasi apa saja yang dibutuhkan oleh perusahaan tersebut, sehingga dampak psikologis yang dapat dilihat adalah berkurangnya pengangguran di Indonesia yang berdampak pula pada penurunan angka kriminalitas.

Daftar pustaka
Pengertian sistem informasi. (2011).http://ridwaniskandar.files.wordpress.com/2009/05/52-pengertian-sistem-informasi.pdf. Diakses tanggal 06 oktober 2013.
Sisteminformasi. (2011). http://agungsr.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/3412/Konsep+SI.pdf. Diakses tanggal 06 oktober 2013.
Sukamto,R. A. (2011). Konsep sistem informasi.http://www.gangsir.com/download/Minggu1-Pendahuluan.pdf. Diakses tanggal 06 oktober 2013











Tidak ada komentar:

Posting Komentar